P H O T O G R A P H Y

Dosen : Didiet Anindita

(gambar diambil dari sumber lain)



Photography berasal dari kata Yunani yaitu "photos"  yang berarti Cahaya dan "Grafo”  adalah proses melukis/menulis dengan menggunakan media cahaya . Sebagai istilah umum, fotografi berarti proses atau metode untuk menghasilkan gambar atau foto dari suatu obyek dengan merekam pantulan cahaya yang mengenai obyek tersebut pada media yang peka cahaya. Alat paling populer untuk menangkap cahaya ini adalah kamera. Tanpa cahaya, tidak ada foto yang bisa dibuat.




-  Aperture adalah ukuran seberapa besar lensa terbuka (bukaan lensa) saat kita mengambil foto.
Saat kita memencet tombol shutter, lubang di depan sensor kamera kita akan membuka, nah setting aperture-lah yang menentukan seberapa besar lubang ini terbuka. Semakin besar lubang terbuka, makin banyak jumlah cahaya yang akan masuk terbaca oleh sensor.
Aperture atau bukaan dinyatakan dalam satuan f-stop. Sering kita membaca istilah bukaan/aperture 5.6, dalam bahasa fotografi yang lebih resmi bisa dinyatakan sebagai f/5.6. Seperti diungkap diatas, fungsi utama aperture adalah sebagai pengendali seberapa besar lubang didepan sensor terbuka. Semakin kecil angka f-stop berarti semakin besar lubang ini terbuka (dan semakin banyak volume cahaya yang masuk) serta sebaliknya, semakin besar angka f-stop semakin kecil lubang terbuka.

bukaan lensa saat tombol shutter dipencet

Selain foto colorfull, foto hitam putih pun tidak kalah menariknya, foto hitam putih biasanya akan lebih terlihat teksturnya apabila masing-masing unsur didalamnya sangat kuat. Seperti :
-          Warna Hitam
-          Warna Putih
-          Warna Abu

foto hitam putih


   

Resolusi adalah jumlah piksel atau picture element yang tersusun dalam sebuah gambar digital. Resolusi ditentukan dengan jumlah dan kumpulan piksel yang membentuk gambar foto. Kuantitas dot atau titik dalam bidang gambar sangat menentukan kualitas gambar . Piksel adalah dimensi gambar terkecil dalam bentuk digital. Resolusi merupakan salah satu faktor penentu kualitas gambar digital. Sebab resolusi berbanding lurus dengan kualitas gambar. Semakin tinggi resolusi, semakin bagus kualitas gambar. Sebaliknya, semakin rendah resolusi, semakin rendah kualitas gambar. Tapi, resolusi bukan satu-satunya penentu kualitas.
Resolusi memiliki heriditas pengertian yang maknanya mengacu pada optik dan spasial. Misalnya, resolusi gambar, resolusi interpolasi, spasial, dan resolusi optik. Resolusi interpolasi adalah nilai resolusi yang ditentukan melalui pembesaran grafis dengan menggunakan perhitungan alogaritma.

Resolusi optik adalah kemampuan optik untuk memisahkan tiap bagian objek dalam garis per millimeter. Resolusi optik dan kepadatan piksel menyusun sebuah gambar digital

Rosulusi spasial adalah jumlah kolom mendatar piksel dikali jumlah kolom piksel vertikal dalam ukuran persegi . Produsen kamera biasanya menyebutkan resolusi efektif dan resolusi total kamera. Resolusi efektif merupakan merupakan resolusi original. Resolusi total merupakan resolusi interpolasi.

h

Tidak ada komentar:

Posting Komentar